Cerdas Belajar Matematika

Media belajar Matematika, media interaktif untuk ulangan harian, remedial dan pengayaan secara online, analisis statistik untuk penelitian

*** Untuk mendownlod materi di blog ini klik tombol "simpan ke PDF" pada akhir artikel ***

Selamat Belajar

Daftar Nilai K-13 dengan Deskripsi Otomatis

Salah satu tugas guru yang cukup berat dalam mengimplementasikan Kurikulum 2013 adalah dalam aspek penilaian. Tuntutan K13 dalam aspek penilaian oleh guru yang meliputi penilaian aspek sikap (spiritual dan sosial, pengetahuan dan keterampilan). Selain itu guru juga dituntut untuk dapat mendeskripsikan hasil penilaiannya dalam bentuk uraian informasi tentang kompetensi siswa yang telah, maupun belum dikuasai. Demi untuk dapat melaksanakan tugas tersebut berikut adalah langkah-langkah yang telah saya coba dalam pembuatan laporan hasil penilaian oleh pendidik dengan menggunakan bantuan aplikasi Ms Excel.
  1. Sebelum kita masuk ke excel perlu kita pikirkan terlebih dahulu beberapa hal sebagai berikut : (a) aspek sikap spiritual dan sosial apa yang akan dikembangkan pada semester ini (b) kompetensi pokok apa yang harus dikuasai oleh siswa pada KD yang telah diajarkan pada aspek pengetahuan, (c) Kompetensi pokok apa yang telah/akan dikuasai siswa pada KD yang telah diajarkan pada aspek Keterampilan.
  2. Contoh kompetensi pokok aspek pengetahuan pada kelas VII semester 1 (SMP) mapel matematika : (a)Bilangan bulat dan pecahan, (b) himpunan, (c) bentuk aljabar dan (d) sistem persamaan linear satu variabel. Sedangkan untuk aspek keterampilan adalah : (a) menyelesaikan masalah terkait bilangan bulat dan pecahan serta bilangan berpangkat (b) membuat poster tentang hubungan dua himpunan, (c) menerapkan aturan-aturan bentuk aljabar untuk menyelesaikan masalah, (d) menyusun persamaan linear satu variabel dari permasalahan sehari-hari.
  3. Berdasarkan aspek pengetahuan dan keterampilan yang telah kita identifikasi, maka kita harus memiliki masing-masing 4 hasil penilaian harian untuk aspek pengetahuan dan keterampilan.
OK, sekarang kita akan coba setting bentuk penilaian tersebut dalam aplikasi Ms Excel. berikut langkah-langkahnya :
    1. Sheet 1 kita gunakan untuk data-data yang diperlukan yaitu : aspek-aspek pengetahuan dan keterampilan.
    2.  Kita berpindah ke Sheet 2 untuk lokasi pembuatan daftar nilai aspek pengetahuan. pertama-tama kita buat dulu formatnya sebagai berikut :
    3. Kolom dengan warna kuning adalah tempat isian data hasil penilaian, sedangkan kolom lain harus kita isi dengan rumus-rumus sebagai berikut :
      1. Cell C8 merupakan rata-rata hasil penilaian harian, rumus : =average(j6:n6)
      2. Cell F8 merupakan nilai rapor menggunakan aturan (2RtPH + PTS + PAS)/4, rumus : =(2*c8+d8+e8)/4
      3. Cell G8 merupakan predikat huruf, rumus : =IF(F8>=$Q$2,"A",IF(F8>=$Q$3,"B",IF(F8>=$Q$4,"C","D")))
      4. Kita berpindah ke cell P8 berisi sebutan berdasar nilai pada cell J8, rumus : =IF(J8="","",IF(J8>=$Q$2,"A",IF(J8>=$Q$3,"B",IF(J8>=$Q$4,"C","D")))) demikian juga untuk cell Q8, rumus : =IF(K8="","",IF(K8>=$Q$2,"A",IF(K8>=$Q$3,"B",IF(K8>=$Q$4,"C","D")))), dst
      5. Untuk cell V8 isikan rumus : =IF(P8=V$7,1,"-") cell W8 isikan =IF(Q8=W$7,1,"-") cell X8 isikan =IF(R8=X$7,1,"-") dst
      6. Demikian juga untuk kelompok cell AA8 isikan rumus =IF(P8=AA$7,1,"-") cell AB8 isikan =IF(Q8=AB$7,1,"-") dst
      7. Cara yang sama untuk cell AF8 s.d AJ8 dan cell AK8 s.d AO8
    4. Untuk kolom AQ kita kumpulkan semua nilai dengan predikat A nantinya akan kita deskripsikan dengan :"#Sangat memahami materi" yang telah kita siapkan pada cell AQ6. Selanjutnya pada cell AQ8 kita isi rumus : =IF(COUNTIF(V8:Z8,"-")=5,"",AQ$6&" "&IF(V8=1,Sheet1!$B$3,"")&IF(W8=1,Sheet1!$B$4,"")&IF(X8=1,Sheet1!$B$5,"")&IF(Y8=1,Sheet1!$B$6,"")&IF(Z8=1,Sheet1!$B$7,""))
    5. Cell AR6 kita isi dengan #Memahami dengan baik materi. Sedangkan cell AR8 kita isi rumus : =IF(COUNTIF(AA8:AE8,"-")=5,"",AR$6&" "&IF(AA8=1,Sheet1!$B$3,"")&IF(AB8=1,Sheet1!$B$4,"")&IF(AC8=1,Sheet1!$B$5,"")&IF(AD8=1,Sheet1!$B$6,"")&IF(AE8=1,Sheet1!$B$7,""))
    6. Cell AS6 kita isi dengan #Cukup Memahami materi. Sedangkan cell AS8 kita isi rumus : =IF(COUNTIF(AF8:AJ8,"-")=5,"",AS$6&" "&IF(AF8=1,Sheet1!$B$3,"")&IF(AG8=1,Sheet1!$B$4,"")&IF(AH8=1,Sheet1!$B$5,"")&IF(AI8=1,Sheet1!$B$6,"")&IF(AJ8=1,Sheet1!$B$7,""))
    7.  Cell AT6 kita isi dengan #Mulai Memahami materi. Sedangkan cell AT8 kita isi rumus : =IF(COUNTIF(AK8:AO8,"-")=5,"",AT$6&" "&IF(AK8=1,Sheet1!$B$3,"")&IF(AL8=1,Sheet1!$B$4,"")&IF(AM8=1,Sheet1!$B$5,"")&IF(AN8=1,Sheet1!$B$6,"")&IF(AO8=1,Sheet1!$B$7,""))
    8. Terakhir untuk mengisi kolom Deskripsi lengkap (cell H8) kita gabungkan deskripsi masing-masing tadi menjadi satu kesatuan dengan rumus =AQ8&AR8&AS8&AT8
    9. Setelah semua rumus lengkap copy semua rumus ke baris-baris dibawahnya, dan saatnya kita mencoba apakah rumus2 tersebut bekerja dengan baik. Coba anda entry nilai harian dengan berbagai variasi.
    Jika ingin mendownload file contohnya silahkan klik disini.
    Demikian tutorial ini selamat mencoba dan semoga dapat mempermudah tugas anda dalam membuat deskripsi penilaian aspek pengetahuan. Cara ini juga dapat diterapkan untuk aspek keterampilan maupun aspek sikap, selamat mencoba.
      Simpan ke PDF
      8 Komentar untuk "Daftar Nilai K-13 dengan Deskripsi Otomatis"

      Trimakasih atas ilmunya. Izin download

      Terimakasih atas ilmunya. Izin download.

      tERIMA KASIH. SANGAT BERMANFAAT.

      Terimakasih ulasannya, sangat bermanfaat

      terima kasih banyak atas sharingnya... amat membantu sekali

      Mohon maaf, mau tanya! Maksud dari keterangan kolom V8=IF(P8=V$7,1,"-") penjelasannya seperti apa?

      untuk mengelompokkan KD berpa (berdasarkan nilai PH) yg mendapat nilai A, B, C atau D, sehingga nanti deskripsinya dapat dimunculkan yang sesuai